Minggu, 18 Oktober 2009

Asem-Asem Daging

Asem-asem Daging

Bosen dengan variasi masakan daging yang 'itu-itu' aja? Cobain dech resep ini...suegeeer! Ini sayur favourite keluarga di rumah. Apalagi pas makan siang, slruuupp... bikinnya juga gampang (dasarnya aku juga paling males masak hihi...bau bawang dan cabe). Ini resep turun temurun di keluargaku lho...silahkan coba

Asem-Asem Daging
Resep by Dapur Tati

Bahan :

Daging 1/2 kg
tempe kira2 200gr (kalo beli di tukang sayur yg panjang itu, aku pake 1/2)
Bawang merah 7 butir
Bawang putih 3 butir
Cabe rawit utuh 20 buah
Tomat (jangan yg mateng) 1 buah
Belimbing wuluh 2 buah (kalo nggak ada, tomatnya tambahin aja 1 lagi)
Daun dalam 2 lembar
Lengkuas 1 ruas jari
Garam secukupnya

Cara membuat :

Rebus daging dengan 1000 ml air (kurang lebih 20 menit-an) buang kaldu pertamanya. (aku nggak suka kaldu yg keruh soalnya hehe...)

Rebus kembali daging dengan 3000 ml air sampai empuk dan air kaldunya tinggal 2/3 dari sebelumnya (dikira2 aja yaaaa... nggak pernah ngukur soalnya)

Bawang merah, bawang putih diiris kemudian masukkan ke dalam rebusan daging bersama dengan daun salam, belimbing wuluh, cabe rawit utuh dan lengkuas. Masukkan garam.

Masukkan tempe yang sudah dipotong-potong kubus dan sudah disiram air panas sebelumnya (biar nggak langu)

Terakhir masukkan tomat yang sudah diiris (diiris menjadi 8 bagian).

Angkat dan sajikan panas-panas.



1 komentar:

  1. Mbak, I've given your blog an award, please check on my blog to collect it!

    BalasHapus